Gem Onet Blast Penghasil Uang Apakah Membayar?

Gem Onet Blast Penghasil Uang

Gem Onet Blast Penghasil Uang – Game ini terbukti scam, atau tidak membayar. Sangat merugikan apabila Anda mengunduhnya. Dengan tegas Saya melarang Anda mengunduh game ini. Jika Anda tidak percaya mengenai pernyataan ini, silakan Anda simak review Gem Onet Blast dari awal sampai akhir.

Review Gem Onet Blast Penghasil Uang

Ia seperti game anak kecil, kita disuruh menggabungkan 2 jenis batu dengan rupa yang sama. Sembari menyamakan batu-batu, akan muncul beberapa penawaran Anda disuruh menonton iklan.

Melalui iklan yang ditonton, para pemain bisa mendapatkan berlian yang nantinya bisa ditukar menjadi uang rupiah. Uang yang sudah mencair, dapat ditransfer ke dompet Dana dan OVO. 

Dari sistem cara mendapat uang yang berlaku, hampir sama dengan game-game penghasil uang yang lain. Tapi game ini lebih tidak kami rekomendasikan karena isinya 100% kerugian.

Tapi bagi Anda yang tertarik, bisa mengunduh game ini melalui langkah-langkah di bawah.

Cara Daftar dan Download Gem Onet Blast Penghasil Uang 

Game sudah ada di PlayStore. Sedang dalam tahap pengembangan sehingga penilaian pengguna tidak ada yang tampil begitu pula skor nilai. Hanya ada catatan bahwa game sudah diunduh lebih dari 50.000 kali semenjak artikel ditulis.

Cara Mengunduh dan Mendaftar:

  1. Masuk ke link ini: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.gem.hxrblast&hl=en_US&gl=US
  2. Install dan mainkan
  3. Klik ‘Main’ untuk mulai memainkan game ini

Cara Mendapatkan Uang di Gem Onet Blast Penghasil Uang 

Game ini memadukan permainan serta iklan. Kunci utama supaya bisa kaya raya, adalah main game, tonton iklan supaya bisa withdraw, putar spin dan kumpulkan penawaran memenangkan hadiah iPhone dengan menyelesaikan tugas tertentu. Namun ini semua hanyalah omong kosong.

Cara Main Game:

  1. Buka game Gem Onet Blast
  2. Klik ‘Main’
  3. Lalu satukan 2 baru dengan rupa yang sama
  4. Jika ada penawaran iklan muncul, silakan Anda klik supaya bisa memperoleh penghasilan
  5. Tonton iklan sebanyak-banyaknya apabila mau kaya
  6. Mainkan game untuk raih skor tertinggi

Yang paling memberatkan dari game ini terletak pada syarat withdraw. Game ini benar-benar menyulitkan kita yang akan mencairkan uang. Kalau tidak percaya, coba simak cara withdraw berikut.

Cara Tarik Uang dari Gem Onet Blast Penghasil Uang 

Ada 2 syarat withdraw, pertama, kumpulkan 14 juta diamond. Syarat kedua, tonton iklan untuk agar bisa mencairkan dana.

Setelah memenuhi kedua syarat, apakah ada jaminan uang masuk ke OVO atau Dana? Jawabannya tidak ada. Hasil keputusan ini menurut keterangan pengguna yang pernah memainkan game. 

Cara Withdraw Uang:

  1. Buka game
  2. Lalu klik salah satu jenis dompet, boleh pakai OVO atau Dana
  3. Kumpulkan diamond sebanyak 14 juta dan tonton 50 iklan
  4. Tulis akun Dana atau OVO Anda
  5. Lalu tunggu proses transfer

Game menetapkan peraturan lagi, peraturan mengenai pemain harus menunggu dengan sabar terkait waktu transfer. Waktu yang dibutuhkan sekitar 78 jam. Jika ingin mempercepat, Anda bisa menekan tombol ‘Speed’ tapi harus menonton iklan.

Apakah Gem Onet Blast Penghasil Uang Penipuan?

Game terbukti scam, atau tidak membayar. Kita hanya diajak berputar-putar agar terus menonton iklan. Tipe-tipe game yang mempersulit pengguna untuk withdraw sangat tidak direkomendasikan dimainkan.

Selain itu, setelah Saya coba mengunduh game ini, tampaknya ia sudah beralih fungsi. Dari yang semula game penghasil uang menjadi game biasa. Atau mungkin karena tahap pengembangan atau perbaikan? Siapa yang tahu. 

Setelah memainkan game Gem Onet Blast pada update-an terbaru, di sana tidak ada tombol withdraw, tidak ada pula iklan yang muncul. Benar-benar cuma game biasa.