Brain Battle Apk Penghasil Uang Apakah Membayar?

Brain Battle Apk Penghasil Uang

Bisa disebut aplikasi, bisa juga disebut game. Namun yang pasti (menurut penawaran mereka) dengan memainkan aplikasi ini, kita bisa memperoleh uang.

Bagaimana caranya? 

Simak beberapa informasinya berikut. Juga ketahui apakah aplikasi ini penipuan atau tidak.

Review Aplikasi Brain Battle Penghasil Uang

Brain Battle adalah game asah otak, game ini ditampilkan sebagai salah satu daftar misi pengguna, barang siapa yang bisa menyelesaikan misi tersebut, Anda akan diberi imbalan poin atau ticket.

Selain misi utama menyelesaikan game asah otak, ada juga misi yang lain: misi membagikan kode referral (jika ada yang mengunduh lalu mendaftar memakai kode Anda, Anda akan diberikan komisi), misi menonton video game dan misi mengajak teman bergabung ke dalam aplikasi.

Cara kerja game ini sederhana, ikuti kuis asah otak sebanyak-banyaknya, lalu dapatkan poin dan ubah poin tersebut menjadi dollar. Jika sudah begitu tinggal tarik tunai ke akun PayPal (hanya menyediakan pembayaran lewat PayPal).

Kuis uang disajikan sendiri sangat mudah. Cocok untuk anak sekolah. Di sini kita bisa belajar menghitung, menambah pengetahuan sekaligus belajar pengetahuan umum.

Cara Unduh Game Brain Battle Penghasil Uang

Aplikasi ini dapat Anda unduh di PlayStore, sudah ada lebih 1 juta unduhan dengan review positif (soal game), kalau soal imbalan atau uangnya Anda bisa lihat sendiri reviewnya.

Game ini berukuran 56 MB, sejak artikel dibuat sudah ada 32 ribu ulasan dengan penilain bintang 4,4.

Berikut cara mengunduh dan mendaftar aplikasi Brain Battle.

  1. Masuk ke aplikasi PlayStore.
  2. Lalu cari game ‘Brain Battle’ oleh WINR Games Inc.
  3. Klik ‘install’.
  4. Jika sudah terinstall, silahkan lakukan pendaftaran. Anda bisa mendaftar memakai akun Facebook atau Email.
  5. Kemudian login memakai akun tersebut.

Jika sudah berhasil masuk, selanjutnya Anda bisa memulai menghasilkan uang. Berikut adalah caranya.

Cara Mendapatkan Uang di Game Brain Battle

Segera mainkan game di Brain Battle, selesaikan soal-soal asah otak dan kumpulkan poin sebanyak-banyaknya. Berikut adalah langkah-langkah mengambil misi atau bermain game.

  1. Klik menu ‘Play’ untuk mulai bermain.
  2. Lalu jawab soal-soal yang muncul.
  3. Selesaikan soal sebelum waktunya habis.
  4. Dengan begini, Anda bisa memperoleh ticket atau poin dari bermain game.
  5. Kalau mau mengambil misi lain, Anda cukup klik ikon ‘Bintang’.
  6. Lalu selesaikan misi ajak teman atau berbagi kode referral.

Apabila poin sudah terkumpul banyak, segera cairkan uang tersebut ke akun PayPal.

Cara Tarik Tunai Uang dari Game Brain BattleĀ 

Bisakah uang di Brain Battle ditransfer ke PayPal? Belum ada jawaban jelas terkait pertanyaan ini, meski begitu, ini lah langkah-langkah penarikan uang di game/aplikasi Brain Battle.

  1. Masuk ke menu ‘Dompet’.
  2. Tautkan akun PayPal Anda.
  3. Lalu isi nominal penarikan. Minimal adalah 10$.
  4. Klik ‘Withdraw’, dan tunggu sampai saldo masuk ke akun PayPal.

Apakah Game Brain Battle Penghasil Uang Penipuan?

Ada beberapa keuntungan game ini:

  1. Aplikasi ini tidak membebankan deposit untuk pengguna
  2. Ia dapat dipakai gratis dari awal sampai akhir
  3. Game sudah ada di Play Store jadi terbilang aman dimainkan
  4. Game sudah diunduh oleh lebih dari 1 juta orang
  5. Kebanyakan review berisi pujian (pujian soal game) bukan soal uang pendapatan dari game
  6. Dengan bermain game ini, Anda bisa menambah ilmu pengetahuan

Game Brain Battle, sebenarnya sangat bermanfaat dimainkan. Akan tetapi kalau membahas apakah dia terbukti membayar kita masih belum bisa memperoleh kejelasan.

Ada yang bilang terbukti membayar, tapi setelah membaca review pengguna, kebanyakan withdraw tidak berjalan mulus padahal sudah 1 minggu menunggu.

Kalau membayar syukur, kalau tidak membayar seenggaknya game Brain Battle tetap mengasyikkan. Jadi kalau memang scam, kita pun tidak rugi-rugi amat.